NGE-BEAT BARENG hai SKULZM DATANGI SMK N 6 BATAM

0 komentar


Perusahaan Honda dan majalah HAi datangi SMK N 6 BATAM dengan mengusung program NGE-BEAT BARENG hai SKULZM, program tersebut merupakan salah satu kegiatan Honda yang salah satunya memperkenalkan motor Beat Fi yang terbaru pada lingkungan sekolah serta mempberikan pelatihan pada siswa akan tata cara berkendara yang baik tentunya, disini pihak Honda tidaklah sendiri dimana mereka bekerja sama dengan “majalah Hai” yang berulang tahun yang ke 37.

Dalam program tersebut terdapat banyak kegiatan educatif. Kegiatan positif Honda dan majalah Hai tersebut disambut positif oleh pihak sekolah dan Kepala Sekolah, Dimana kegiatan tersebut juga dibuka secara resmi oleh kepala sekolah, dikarenakan siswa yang telah memakai kendaraan bermotor ke sekolah tentunya harus mempunyai pendidikan tata cara berkendara dan pengamanan yang baik dalam berkendara, selain itu sisi positifnya lagi ialah dengan pengadaan lomba ektrakulikuler disekolah dimana siswa yang memiliki bakat dapatmenyalurkanl dan mengekspresikan dirinya melalui kegiatan ini. Bagi ekskulnya yang dinyatakan menang dapat mewakili sekolah untuk dipertandingkat ke tingkat kota dan nantinya juga dipertandingkan ke tingkat nasional. Ekskul yang dipertandingkan dalam kegiatan Honda yang diadakan di SMKN 6 Batam sendiri ada 3 ekskul yakni 1. Tari Zapin 2. Modern Dance  3. Coral Speaking.

Dalam penampilannya semua siswa yang ikut serta dalam pertandingan ektrakurikuler tersebut sudah mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam masing masing penampilannya. Dan selain pertandingan ekskul siswa juga berkesempatan mengikuti kegiatan perlombaan lainnya seperti perlombaan keseimbangan dalam bermotor, lomba foto selfi bersama timnya dan motor Beat siswa yang modif serta pengadaan kuis berhadiah oleh pembawa acara yang tentunya lebih memeriahkan kegiatan walaupun dalam keadaan cuaca panas. Dan sampai pada akhir kegiatan sampailah pada saat yang menegangkan dimana semua kegiatan lomba tadi diumumkan pemenangnya muali dari pengumuman pemenang keimbangan motor yang dimenangkan oleh Hansuma XI TM3, lomba foto selfi dimenangkan oleh kelas XI TM 3 dan saat yang paling dinanti ialah pengumuman lomba ekskul,,ekskul mana yang akan membawa nama sekolah ke tingkat kota dan pemenangnya ialah ekskul Tari Zapin, semua pemenang lomba pada kegiatan tersebut tentunya diberikan hadiah oleh pihak Honda dan Majalah Hai..(Andre)

Related Post :

0 komentar: